--> Skip to main content

5 Cara Sederhana Untuk Mengurangi Risiko Stroke

5 Cara Sederhana Untuk Mengurangi Risiko Stroke
ilustrasi stroke | photo : dentalways.com
Banyak dari kita tidak menyadari bahwa bahaya stroke dapat menyerang secara tiba-tiba. Stroke merupakan penyakit yang juga berbahaya karena merupakan penyebab kematian keempat orang dewasa. Namun ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk mengurangi risiko stroke.

seperti yang dilansir merdeka.com, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Neurology mengungkap beberapa cara mudah untuk menangkal stroke. 5 langkah mudah tersebut adalah sebagai berikut.

1. Makan sehat
Ubah pola makan anda menjadi pola makan yang sehat. Pola makan sehat adalah salah satu cara untuk menghindari risiko stroke. Sebaiknya untuk sering mengkonsumsi lebih banyak buah, sayur, ikan, biji-bijian utuh, produk susu rendah lemak dan hindari makanan yang terlalu manis, berlemak, daging olahan.

2. Olahraga
Gaya hidup masyarakat sekarang kurang berolahraga, padahal dengan berolahraga ringan selama kurang lebih 30 menit dapat menurunkan risiko stroke.

3. Berhenti merokok
Sesuai dengan label rokok sekarang yang mengatakan merokok membunuhmu, ternyata memang benar karena dengan kebiasaan merokok dapat meningkatkan risiko stroke.

4. Berhenti minum alkohol
Peminum alkohol berisiko terserang penyakit stroke. Hindarilah kebiasan minum alcohol untuk mengurangi risiko stroke.


5. Jaga berat badan
Selalu untuk memperhatikan berat badan anda. Berat badan yang ideal mampu mengurangi risiko stroke.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar