--> Skip to main content

7 Cara Sederhana Mengatasi Asam Urat

7 Cara Sederhana Mengatasi Asam Urat
7 Cara Sederhana Mengatasi dan Mencegah Penyakit Asam Urat. Pernahkan anda mengalami rasa kram pada persendian? Ini mungkin salah satu penyebab dari asam urat. Asam urat adalah zat asam yang biasa disebut juga sebagai purin. Zat tersebut muncul akibat dari pemecahan zat nitrogen di dalam tubuh. Kadar asam urat yang tinggi dalam tubuh, akan menyebabkan zat tersebut menetap di sendi. Jika asam urat pada sendi semakin banyak, hal ini akan menyebabkan penekanan pada sendi yang dapat menyebabkan nyeri dan pegal.

Selain menetap pada sendi, asam urat juga bisa berada di dalam ginjal. Kristal dari asam urat ini akan membentuk batu dalam ginjal yang juga dapat menyebabkan penyakit batu ginjal.




Dibawah ini adalah 7 cara sederhana untuk mengatasi asam urat seperti yang dilansir merdeka.com :

1. Hindari atau berhentilah mengonsumsi alkohol

2. Kurangi minum minuman yang mengandung kafein seperti teh, kopi, dan minuman bersoda

3. Kurangi mengonsumsi makanan yang banyak mengandung lemak dan kerang.

4. Minum banyak air. Hal ini bermanfaat untuk eksresi asam urat.

5. Hindari mengonsumsi bayam, jamur, terong, kacang hijau, kembang kol, dan asparagus.

6. Rajin mengonsumsi buah dan sayur yang dapat membantu menurunkan asam urat.

7. Kelebihan berat badan juga dapat menyebabkan asam urat. Atur pola makan dan rajin berlolahraga untuk dapat menurunkan berat badan yang mampu menyebabkan asam urat.

Itulah 7 cara sederhana dalam mengatasi asam urat. Semoga bermanfaat
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar